LAPORAN BENCANA TANAH LONGSOR DI DS. NGRAMBINGAN KEC. PANGGUL
Akibat hujan intensitas sedang yang mengguyur wilayah kecamatan Panggul Pada hari Senin, 9 Desember 2024 mulai pukul 23.35 WIB sampai dengan pukul 04.15 WIB pada hari Selasa 10 Desember 2024 pukul 06.15 WIB tebing setinggi 6 Meter yang berada di belakang rumah Ibu Tukini bertempat di RT. 24 RW. 05 Dsn. Sonokulon Ds. Ngrambingan Kec. Panggul mengalami longsor, Akibat longsor tersebut menyebabkan dapur rumah Ibu Tukini roboh.
Tindakan yang dilaksanakan:
TRC PB Multisektor, Relawan, Babinsa, Perangkat Desa beserta Masyarakat mendatangi lokasi kejadian dan melaksankan kerja bakti membersihkan material longsor serta Menghimbau kepada pemilik rumah yg berada di dekat dengan lokasi longsor untuk selalu berhati hati dan waspada karena bila terus terjadi hujan masih berpotensi longsor susulan.