
Pada hari Sabtu, 28 Juni 2025, Dusun Nglorok, Desa Nglebeng, Kecamatan Panggul, dilanda banjir luapan setinggi 40 cm akibat meluapnya Sungai Gedangan. Sungai ini, yang merupakan penghubung antara Kabupaten Trenggalek dan Kabupaten Pacitan, tidak mampu menampung debit air yang signifikan. Kenaikan permukaan air ini adalah dampak langsung dari hujan intensitas ringan – sedang yang mengguyur sejak Jumat, 27 Juni 2025, pukul 19.00 WIB, dan berlanjut dengan intensitas ringan hingga sedang hingga saat ini.
Kondisi cuaca yang terus-menerus hujan tanpa henti telah menyebabkan tanah menjadi jenuh dan aliran permukaan meningkat drastis, sehingga Sungai Gedingan meluap.