BPBD KAB. TRENGGALEK

Dalam rangka memperingati bulan Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) Nasioal tahun 2025, PT Brantas Abipraya Proyek Pembangunan Bendungan Bagong mengundang BPBD Kab. Trenggalek untuk memberikan sosialisasi bagi 160 karyawan dan karyawati, Rabu (15/01/2025)

Dalam rangka memperingati bulan Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) Nasioal tahun 2025, PT Brantas Abipraya Proyek Pembangunan Bendungan Bagong mengundang BPBD Kab. Trenggalek untuk memberikan sosialisasi bagi 160 karyawan dan karyawati, Rabu (15/01/2025). Kegiatan ini acara yang mengusung tema “Penguatan Kapasitas Sumber Daya Manusia Dalam Mendukung Penerapan Sistem Manajemen K3 (SMK3) Untuk Meningkatkan Produktifitas”.

Kegiatan dibuka oleh Bapak Drs. Stefanus Triadi Atmono, M.Si selaku Kepala Pelaksana BPBD Kab. Trenggalek. Beliau memberikan arahan mengenai kondisi wilayah Kab. Trenggalek serta potensi bencana yang bisa terjadi. Penguatan materi ini dilanjutkan oleh tim BPBD yang membahas ketersediannya berbagai aplikasi berkaitan dengan kondisi wilayah maupun kebencanaan yang bisa diakses masyarakat saat ini. Aplikasi ini tidak hanya memberikan informasi dan peringatan dini bencana, tetapi juga memfasilitasi kerja sama antar berbagai pihak dalam upaya pengurangan risiko bencana. Platform kebencanaan berperan dalam meningkatkan koordinasi dan pertukaran informasi terkait kebencanaan. Tidak hanya itu, pengalaman-pengalaman penanggulangan bencana yang pernah dilakukan juga dibagikan kepada karyawan dan karyawati yang hadir sehingga dapat menjadi sumber inspirasi dan pembelajaran.

Mochamad Nur Arifin

Syah Muhamad Natanegara

Edy Soepriyanto

Banoes Triadi

BNPB indonesia

Pusdalops BNPB 117

Badan Penanggulangan Bencana Daerah Provinsi Jawa Timur

Dinas Kominfo Trenggalek

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *