Rabu, 8 Januari 2025 menjadi momen penting dalam upaya penanggulangan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) di Kabupaten Trengalek. Dalam rangka mendukung program vaksinasi dan pengendalian PMK, BPBD Kabupaten Trengalek menyerahkan secara langsung bantuan berupa sarana prasarana kepada Dinas Peternakan. Penyerahan bantuan ini dilakukan oleh Bapak Kalaksa BPBD Trengalek Drs. Stefanus Triadi Atmono, M.Si dan diterima langsung oleh Kepala Dinas Peternakan, Bapak Drs. Joko Susanto, M.PSDM.
Bantuan yang diberikan berupa berbagai perlengkapan yang sangat dibutuhkan dalam proses vaksinasi dan penanganan hewan ternak yang terpapar PMK. Sarana prasana ini diharapkan dapat meningkatkan efektivitas dan efisiensi petugas dalam melakukan vaksinasi massal serta penanganan kasus PMK di lapangan. Dengan adanya dukungan dari BPBD, diharapkan upaya untuk memutus rantai penyebaran virus PMK di Kabupaten Trengalek dapat berjalan dengan lebih optimal.
Penyerahan bantuan ini merupakan bentuk sinergi yang kuat antara BPBD dan Dinas Peternakan dalam menghadapi ancaman PMK. Melalui kerja sama yang solid, diharapkan Kabupaten Trengalek dapat segera terbebas dari wabah PMK dan kembali produktivitas peternakan dapat pulih. Bantuan ini juga menjadi bukti nyata kepedulian pemerintah daerah terhadap kesejahteraan peternak dan kelangsungan sektor peternakan di Kabupaten Trengalek.